[url=http://gickr.com][img]http://gickr.com/results4/anim_841f3f9a-558c-aa44-d103-f880b2294145.gif[

Sabtu, 08 Januari 2011

Pesona Bulu Merak Jantan

Burung merak seringkali dijadikan lambang keangkuhan dan kesia-siaan. Ini karena burung merak jantan sangat senang mempetontonkan bulu-bulunya yang indah. Ada beberapa hal menarik berkaitan dengan bulu-bulu merak tersebut, yang hanya dimiliki merak jantan untuk memikat merak betina. Jadi, merak betina tidak memiliki susunan bulu yang indah seperti itu. Burung merak memiliki leher dan dada dengan bulu-bulu mengkilat yang berwarna biru kehijau-hijauan, bagian tubuh sebelah bawah yang berwarna biru keungu-unguan, dan bulu-bulu panjang berwarna yang indah tersebut tidak tumbuh pada ekor melainkan pada bagian punggung bawahnya.
Pada masa perkawinan, merak jantan mempertotntonkan keindahannya dengan melebarkan bulu-bulu panjangnya yang indah laksana kipas mewah sambil berjalan anggun di depan merak betina. Sebenarnya, merak jantan itu sedang menari sambil berusaha meyakinkan sang merak betina bahwa dirinya memang seekor merak jantan yang sungguh tampan.